Android Gw - Sobat yang baru mencoba windows 8 mungkin akan kebingungan karena di windows 8 sobat belum terinstal .NET framework 3.5 . Padahal .NET framwork masih sangat dibutuhkan untuk menjalankan beberapa aplikasi seperti coreldraw , aktivator dll.
Bagi sobat yang ingin menginstal .Net framwork sobat harus melakukannya dengan online . ini tentu menjadi hal yang tidak menyenangkan bagi beberapa orang terutama bagi yang mempunyai koneksi internet yang lambat karena ukuran file .NET framework 3.5 sebesar 200 Megabyte lebih.
Namun bagi sobat yang tidak mau menginstal .NET Framework 3.5 secara online dengan berbagai alasan seperti koneksi internet lambat dan paling mengjengkelkan adalah ketika file yang di download mengalami kegagalan.
Sebanarnya kita bisa menginstal .NET framework 3.5 secara offline. File .NET framework 3.5 itu sebenarnya sudah ada di CD atau ISO instaler dari windows 8 namun pada saat kita menginstal windows 8 file tersebut tidak di instal secara otomatis. Berikut adalah cara install offline .NET framework 3.5
- Ambil DVD installer sobat lalu masukan ke dalam komputer atau jika sobat punya ISO nya sobat bisa mount ISO tersebut
- setelah DVD installer atau ISO terbuka cari folder Source\sxs
- Copy folder sxs beserta isinya ke C:\ kemudian rename sxs menjadi net
- buka command promt run administrator lalu ketikan tulisan ini " DISM.exe /Online /enable-feature /featurename:NetFX3 /Source:C:\net /LimitAccess " tanpa tanda petik
- Tunggu proses hingga selesai
Keterangan : Tulisan yang berwarna merah adalah lokasi filenya jadi itu dapat sobat ubah sesuai dimana file itu berada
\ merasa artikel ini Bermanfaat silakan copy dimana saja dan mohon kerelaannya untuk mencantukan link yang ada dibawah ini
0 comments:
Post a Comment
Terima Kasih Telah Berkunjung Sobat ! Berikan Komentar Sobat yang Baik, Sopan, Tidak mengandung Sara, Dan Tidak Spam